De Mata Trick Eye, Wisata Yang Menakjubkan

Jika kamu sedang berwisata ke daerah Yogyakarta, ada satu destinasi wisata yang wajib kamu tambahkan ke daftar kunjungan liburanmu, namanya De Mata Trick Eye. De Mata Trick Eye ini merupakan wisata museum yang menampilkan berbagai macam ilusi optik tiga dimensi dalam suatu gambar bentuk yang beraneka macam. Terdapat sekitar 10 seni yang mengandung unsur tiga dimensi yang ada di dalam museum ini.

Unsur-unsur tersebut beragam jenis temanya, mulai dari tema alam, lingkungan hingga romantis ada di sini. Konsep museum De Mata Trick Eye ini dibangun dengan model labirin, hal itu sengaja ditujukan kepada pengunjung agar tidak merasa bosan dan terasa kesan uniknya. Selain spot foto yang unik, di sini juga wawasan serta pengetahuan kamu akan bertambah mengenai seni tiga dimensi, mindset kamu juga akan diajarkan untuk menghargai para seniman-seniman yang dapat membuat gambar sedemikian rupa seperti nampak nyata. Ada banyak lukisan-lukisan cantik yang bisa kamu jadikan sebagai latar untuk berfoto.

Fasilitas yang tersedia di sini cukup lengkap, karena Museum De Mata Trick Eye ini sudah menyediakan kantin yang cukup luas dengan anekan makanan dan minuman yang kamu butuhkan. Ada juga toilet, serta bangku-bangku yang terlihat rapi untuk tempatmu bersandar saat letih berfoto ria. De Mata Trick Eye Museum ini mulai dibuka pada pukul 10 pagi hingga 10 malam, dikarenakan banyaknya pengunjung yang terus berdatangan maka tempat ini sengaja dibuka dalam durasi waktu yang cukup panjang.

Harga tiket masuk yang perlu kamu siapkan untuk memasuki museum ini yakni sebesar 35 ribu rupiah, dan kamu akan bisa sepuasnya berfoto serta menikmati kecantikan-kecantikan yang ada di dalamnya. O ya, lokasi De Mata juga berdekaran dengan wisata De Arca, tapi kalau kamu ingin memasukinya harga tiketnya akan bertambah menjadi total 75 ribu rupiah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *